Sabtu, 03 Januari 2015

Terus Menerus Ditanya Soal Prilly Latuconsina, Bagaimana Rasanya Aliando?

Aliando selalu mengingat masa-masa ketika dirinya belum menjadi siapa-siapa. Kasting dari satu tempat ke tempat lain. Ditolak di sana-sini. Menerima honor pertama 750 ribu saat tampil di FTV Gundul Bocah Petir. 
Kesuksesannya saat ini buah kerja kerasnya bertahun-tahun. "Dulu saya orang susah. Makanya, kalau saya jadi sombong, saya flashback ke dulu lagi. Mengingat perjuangan awal merintis karier. Jangan sampai gara-gara perkataan kepada orang lain, juga attitude yang jelek kepada orang lain, perjuangan yang sudah dirintis jadi mati sia-sia," tegasnya. 
    
Sadar penggemar menjadi kekuatan tersendiri untuk tetap eksis Ali selalu mengusahakan menyapa penggemar di mana pun. Seperti yang dilakukan awal Desember lalu, saat menggelar meet and greet di lima kota dalam tiga hari: Serang, Bekasi, Bogor, Bandung, dan Purwokerto. Momen itu dimanfaatkan Ali untuk lebih dekat dengan Alicious (sebutan penggemar Ali). 
"Satu kota empat jam. Lumayan cepat. Alhamdulillah aman-aman saja dan yang pasti mereka semua senang," kata Ali antusias. Selain menghibur penggemar, Ali melayani Alicious berfoto bareng dan juga melayani tanya jawab. "Yang paling sering ditanyakan oleh mereka, bagaimana hubungan dengan Prilly dan juga tentang band Aliandonesia," aku Ali. 
    
Mendapat pertanyaan yang sama di setiap kota, Ali tidak bosan. "Malah senang, he he he. Walaupun jawabannya sama saja," ujarnya. "Bukan penggemar saja sebenarnya yang sering menanyakan hubungan saya dengan Prilly, tapi semuanya. Dari tabloid, majalah, sampai infotainment. Pasti itu pertanyaannya," sambung Ali. 
Tak hanya menyapa langsung, upaya Ali untuk menjalin kedekatan dengan penggemar masih berlangsung lewat sosial media, seperti Twitter dan Instagram. Pelantun "Kau Terindah" ini selalu update di Twitter dan Instagram soal kegiatannya. Tak jarang pemilik akun Twitter @Aliando26 dan @alysyarief ini membalas mention Alicious. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar